Contoh Surat Kuasa Khusus - Macam-Macam Istilah

Contoh Surat Kuasa Khusus

Pada postingan kali ini kami akan memberikan Contoh Surat Kuasa Khusus kepada pembaca setia blog ini.
Note: Nama dan data dalam contoh surat kuasa khusus ini merupakan rekayasa.

Contoh Surat Kuasa Khusus

CONTOH SURAT KUASA KHUSUS
Saya yang bertanda tangan di bawah ini, nama ALAM FIRDAUS, SH. Pekerjaan Pengacara, bertempat tinggal di jalan TGK Ahmad Husen No. 6  Lueng Bata, Kecamatan  Lueng Bata Kota Banda Aceh, dengan ini memberKuasa kepada nama Tuan  ILYAS, Pekerjaan  Pedagang,  tempat  tinggal di Jalan Merbau kecamatan Banda Raya,  Banda Aceh,  KHUSUS-------------------------------------------------------------------------------------------------------- Untuk mewakili pemberi kuasa sepenuhnya sebagai TERGUGAT dalam perkara Kasus  Pinjaman Uang Tanpa Perjanjian Bunga. melawan Tuan Abdul Rasyid Pekerjaan Pedagang, tempat tinggal di Jln, Kuta Baro No 18  Kec: Kuta Alam, Banda Aceh.  Sebagai PENGGUGAT--------------------------------- Untuk itu penerima kuasa membela hak - hak dan mengurus kepentingan-kepentingan pemberi kuasa, melakukan dan menerima segala pembayaran,membuat dan menerima kwitansi pembayaran :-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------- Penerima kuasa boleh bertindak dalam hal hukum terhadap setiap orang dan dalam segala persoalan yang berhubungan dengan perkara ini,  memilih tempat kediaman hukum (domicilio), menghadap hakim dan pembesar instansi pemerintah, ---------------------- Penerima kuasa boleh berpekara kemuka Pengadilan Negeri, mengajukan gugatan, memberi jawaban, mengajukan dan menolak saksi, menerima dan menolak perdamaian, memohon supaya keputusan Pengadilan Negeri di jalankan :--------------------------------------------------------------------------------------Penerima kuasa boleh membuat dan menandatangani surat dan melakukan segala apa yang perlu dan berguna untuk kepentingan pemberi, asal tidak dilarang / bertentangan / melanggar undang-undang, dan bila perlu penerima kuasa dapat memindah tangankan kekuasaannya itu sebagian atau sepenuhnya kepada orang lain ( hak subtitusi ) dengan hak untuk menarik kembali pemindahan kuasa yang telah diberikan itu :------------------------------------------------------------------
Banda Aceh, 9 April 2012
Penerima kuasa tersebut,                                                           Pemberi kuasa tersebut,

(ALAM FIRDAUS, SH.)                                                                   ( ILYAS)

Posting Komentar untuk "Contoh Surat Kuasa Khusus"